MAKNA AKU DAN ENGKAU ITU ESA

Kehidupan engkau selama ini sangat tidak berarti, sangat tidak bermakna, terombang-ambing antara suka dan duka, antara panas dan dingin, antara benar dan tidak benar, Puaskah engkau dengan kehidupan seperti ini?
"Kecuali engkau tahu diri engkau secara persis, engkau tidak akan dapat mengetahui apa yang nyata dan apa yang proyeksi, engkau tidak akan bisa mengenal yang lain-lain juga, pengetahuan diri menjadi pintu semua pengetahuan
.
"Setiap orang yang sedang meniti jalan kedalam diri pada suatu ketika akan menemukan bahwa "Kebenaran" Itu Satu Ada-Nya. Dan bahwa jalan menuju Kebenaran bukanlah jalan raya. Jalan menuju Kebenaran, Jati Diri, Kesadaran, apa pun nama yang engkau berikan kepada Yang Satu itu merupakan jalan pribadi, Sempit begitu sempit, sehingga engkau harus melewatinya seorang diri, engkau tidak bisa bergandengan tangan dengan siapapun
.
Permukaan permata memang memiliki banyak sisi, dan setiap sisi menambah keindahannya, Para saintis, para ilmuwan melihat permukaan yang indah itu, lalu mereka terpesona. Setiap sisi melahirkan satu cabang ilmu.
Dan setiap cabang ilmu diminati oleh sekian banyak orang.
Sebaliknya, seorang Mistik, seorang Yogi, seorang Sufi memasuki "inti" permata itu sendiri dan menemukan yang satu itu, dan yang satu itu adaLah "AKU”
.
Sehingga wajarlah kalau AKU menjadi rahasia bagi diri-MU, karena yang wujud adalah Engkau, coba saja kalau yang wujud itu adalah AKU, maka siapakah yang akan menjadi rahasia bagi-KU, tentulah engkau wahai mahluk-KU
.
Jadi selagi engkau bernama mahkluk, selagi itulah engkau tidak akan mengenal AKU, akuiLah dirimu adalah AKU, Karena hanya AKU yang mengenal AKU, itulah maksud hadist Qudsi,
"AKU KENAL TUHANKU DENGAN TUHANKU JUA",
jadi akuiLah bahwa dirimu itu adalah AKU, jika engkau tiidak sanggup mengakui maka jadikanlah dirimu beserta AKU, masih juga engkau tidak sanggup maka SEGERAKANLAH KEMATIAN-MU

Postingan populer dari blog ini

KUNCI RAHASIA KUN FAYAKUN

NAFAS LAM JALALAH

MAKNA RAHASIA ALIF