Dzikir Yang Utama

Jika ditanyakan, Manakah yang lebih utama, zikir dengan "laa ilaaha illalloh" atau ditambah dengan "Muhammadur rasulullah" ? Maka jawabnya, yang lebih utama dalam zikir orang-orang yang lagi suluk adalah "laa ilaaha illalloh" tanpa tambahan lain, sampai mereka memperoleh kebulatan tekad mengharap kepada Allah Ta'ala dalam hati mereka. Apabila kebulatan tekad itu telah dicapai, maka persoalannya menjadi jelas. *) Kalimat Muhammadur Rasulullah, merupakan suatu pengakuan. Dan pengakuan cukup sekali sepanjang umur. Berbeda dengan kalimat "laa ilaaha illalloh". Maksud dari mengulang-ulangkalimat tauhid (laa ilaaha illalloh) ini adalah untuk memperbanyak pembersihan terhadap penutup-penutuphati (agar tabir yang menutupi, sedikit demi sedikit hilang, lantaran mengulang-ulangkalimat tauhid ini).(Minahus Saniyah).

Postingan populer dari blog ini

KUNCI RAHASIA KUN FAYAKUN

NAFAS LAM JALALAH

MAKNA RAHASIA ALIF